Happy Weekend Sobat Gensoed!
Apa kabarnya minggu ini? Semoga tetap dipenuhi dengan kabar baik, ya. Seperti minggu sebelumnya, Mimin akan menghadirkan berita menarik dan up to date nih! Kira-kira ada berita apa aja ya? Yuk, simak informasinya di bawah!
Selamat Kepada 2.464 Mahasiswa Baru Unsoed yang Diterima Jalur SNBP 2024!
Wow wow wow, Gensoed 2024 sudah hadir, nih!
Pada Selasa (26/03) tepatnya pukul 15.00 waktu setempat, merupakan momen yang sangat ditunggu-tunggu oleh seluruh siswa kelas 12 di Indonesia yang mengikuti Seleksi Nasional Berbasis Prestasi (SNBP) untuk masuk ke Perguruan Tinggi Negeri (PTN) yang mereka pilih.
Pada SNBP 2024 kali ini Unsoed menerima 2.464 mahasiswa baru melalui jalur SNBP, dengan total program sarjana sebanyak 2.152 mahasiswa dan program diploma tiga (D3) sebanyak 312 mahasiswa.
Untuk mahasiswa yang telah diterima menjadi bagian dari Gensoed 2024, Mimin ucapkan selamat, ya! Semoga ini menjadi awal yang baik untuk menggapai cita-cita kalian. Selamat berproses di Unsoed!
Meriahkan Ramadhan, Beberapa Fakultas di Unsoed Gelar Sahur on the Road (SOTR)
Eh, lihat deh Sahur on the Road kembali hadir!!
Halo, Gensoed! Tau gak, sih? Sahur on the Road (SOTR) kembali hadir untuk memeriahkan bulan Ramadan, lho. Penasaran gak, sih tentang SOTR kali ini?
Kalau penasaran, simak informasinya di bawah, ya!
Sahur on the Road atau SOTR adalah kegiatan membagikan hidangan sahur pada orang membutuhkan dengan berkendara bersama-sama mengunjungi beberapa lokasi tujuan. SOTR umum dilakukan komunitas, teman-teman sekolah, hingga rekan-rekan universitas satu angkatan. Biasanya mereka melakukanya dengan beramai-ramai, berkonvoi menggunakan kendaraan roda dua hingga empat.
Konsep awal kegiatan SOTR sebetulnya dengan berkonvoi bersama membagi-bagikan makanan kepada orang-orang membutuhkan di panti asuhan dan di tempat lainnya.
Beberapa fakultas di Unsoed mengadakan SOTR, lho, sobat Gensoed. Ada apa saja, ya?
Yap! Fakultas yang mengadakan SOTR diantaranya ada Fakultas Ilmu Sosial dan Politik (FISIP), Fakultas Teknik (FT), Fakultas Pertanian (Faperta), dan Fakultas Ekonomi Bisnis (FEB).
Jadi, tunggu apalagi, sobat Gensoed? Yuk, ramaikan SOTR dengan mengikuti kegiatan tersebut!
Adanya Dugaan Kecurangan Pada Pemilu 2024, Mahkamah Konsitusi (MK) Menggelar Sidang Perselisihan Hasil Pemilu (PHPU)
Mahkamah Konstitus (MK) menggelar sidang perdana sengketa hasil pilihan presiden (pilpres) 2024. MK menggelar sidang pada pagi dan siang hari untuk dua permohonan berbeda tentang sidang perdana gugatan Pilpres 2024 di MK yang digelar pada Rabu (27/03), di antaranya :
1. Ada 2 permohonan sengketa hasil pilpres 2024.
2. Sidang PHPU dibagi menjadi dua sesi.
3. MK membatasi hanya ada 12 pengacara untuk dua juru bicara masing-masing pihak.
4. MK membatasi jumlah saksi dan ahli sebanyak 19 orang.
5. Ada mekanisme jika hasil voting hakim MK 4 Vs. 4.
Semoga sidang PHPU ini segera terselesaikan tanpa adanya perselisihan, ya, sobat Gensoed!
Penulis: Imam Malik Sudira & Anindya Zahra