(Sumber: Kementerian Pengembangan Sumber Daya Mahasiswa)

BEM Unsoed – Telah diselenggarakan program kerja dari Kementerian Pengembangan Sumber Daya Mahasiswa (PSDM), yakni Saatnya PSDM Menyapa (SAPA) ke PSDM Badan Eksekutif Mahasiswa Fakultas Ilmu Budaya (BEM FIB) pada Rabu (31/05) pukul 15.30-17.00 WIB di Pendopo FIB.  Kegiatan yang melibatkan PSDM BEM Unsoed dan PSDM BEM FIB ini dilakukan untuk menjalin hubungan yang harmonis, mengetahui kultur BEM dari tiap fakultas khususnya di BEM FIB dan struggle dalam menjalani proker di awal periode ini. Selain itu, mengusahakan untuk bisa menyelaraskan haluan kaderisasi demi terciptanya lingkungan organisasi yang progresif.

Rangkaian acara SAPA dimulai dari perkenalan staf dari PSDM BEM Unsoed dan PSDM BEM FIB. Setelah itu pemaparan program kerja dari masing-masing kementerian, dilanjut dengan sesi tanya jawab mengenai program kerja. Selain program kerja, SAPA membahas keadaan kaderisasi, struggle selama menjalani proker juga pemaparan mengenai leadership training yang terintegrasi dari jurusan ke fakultas dan yang terakhir adalah tahap leadership training di universitas.

Acara berjalan lancar sesuai harapan dan sesuai dengan rangkaian acara yang telah disusun, sehingga dapat memberikan insight baru bagi kedua belah pihak.


Penulis: Kementerian Pengembangan Sumber Daya Mahasiswa

Editor: Nafisha Rizky Dhiaz Zachrie

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *