Visitasi kepada UKM UOR FIB dan UKM Teater Teksas FIB (10/07).
(Sumber: Dokumentasi Kementerian Minat dan Bakat)

BEM Unsoed – Kementerian Minat dan Bakat BEM Unsoed telah melaksanakan salah satu agendanya yaitu kunjungan/ visitasi kepada UKM (Unit Kegiatan Mahasiswa) secara online melalui Google Meet. Jadwal pelaksanaan visitasi tersebut antara lain:

  1. 10 Juli 2020 (UKM UOR FIB, UKM Teater Teksas FIB)
  2. 17 Juli 2020 (UKM ASAS Fapet, UKM Gamet Fapet, UKM Teater Corak Fapet)
  3. 29 Juli 2020 (UKM Kempo).

Tujuan diadakannya visitasi ini adalah untuk menjalin tali silahturahmi yang baik antara Kementrian Minat dan Bakat BEM Unsoed dengan UKM terkait dan juga untuk saling bertukar informasi mengenai proker, kendala, dan kegiatan dari UKM terkait.

Secara keseluruhan kegiatan visitasi berjalan dengan baik dengan rangkaian kegiatan antara lain perkenalan anggota dari kementrian dan UKM, pemaparan proker, sharing kendala, sesi tanya jawab, dan ditutup dengan foto bersama sebagai dokumentasi.

Visitasi kepada UKM ASAS Fapet, UKM Gamet Fapet, dan UKM Teater Corak Fapet (17/07).
(Sumber: Dokumentasi Kementerian Minat dan Bakat)
Visitasi kepada UKM Kempo (29/07).
(Sumber: Dokumentasi Kementerian Minat dan Bakat)

Melalui sesi diskusi yang telah dilakukan, dapat disimpulkan bahwa rata-rata UKM mengeluhkan terkait kegiatan-kegiatan mereka yang terkendala akibat adanya pandemi Covid-19. Mereka tidak bisa menjalankan proker dan kegiatan mereka seperti biasanya. Dengan mengandalkan media daring mereka memberikan arahan-arahan kepada anggotanya secara online. Mereka juga mengeluhkan ketidakefektifan selama kegiatan daring dikarenakan mereka tidak dapat melakukan pemantauan anggotanya secara langsung.

Dengan adanya kegiatan visitasi UKM ini, harapannya Kementerian Minat dan Bakat BEM Unsoed dapat membantu menyelesaikan permasalahan-permasalahan yang ada di UKM yang ada di Unsoed.


Penulis: Ayu Sulistiara

Editor: Chrisdian Provita Bella

Bagikan
4 thoughts on “Visitasi Kementerian Minat dan Bakat x UKM Fakultas”

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *