Kabinet Baragia
(Sumber: Kementerian Pengabdian Masyarakat)
BEM Unsoed - Telah dilaksanakan Musyawarah Kerja Nasional Forum Nasional Sosial Masyarakat BEM SI VII pada Sabtu (20/11) dan Minggu (21/11) lalu. Agenda ini digelar melalui Zoom Meeting dan dihadiri oleh Kementerian Sosial Masyarakat dari BEM Seluruh Indonesia yang tergabung dalam Fornas Sosmas (Forum Nasional Sosial Masyarakat).
Musyawarah kerja yang diselenggarakan selama dua hari berturut-turut ini bertujuan untuk menyusun pergantian kepengurusan Fornas Sosmas menuju masa kepemimpinan periode berikutnya.
Agenda musyawarah hari pertama dimulai dengan sosialisasi Piagam Dandelion dan dilanjutkan dengan LPJ demisioner. Pada hari kedua, terdapat agenda berupa pemilihan Kornas (Koordinator Nasional), Sekben (Sekretaris & Bendahara), Kormed (Koordinator Media), Korwil (Koordinator Wilayah) serta pelantikan anggota baru. Pembentukan program kerja dan pemetaan wilayah dilaksanakan setelah pemilihan tersebut. Agenda terakhir yang dilaksanakan pada musyawarah ini adalah pemilihan dan pengesahan tuan rumah Rakernas.
Musyawarah yang diselenggarakan oleh Universitas Mulawarman sebagai tuan rumah ini menghasilkan beberapa keputusan, yaitu:
Dengan dihasilkanya keputusan tersebut, diharapkan seluruh kandidat yang terpilih sebagai penerus kepengurusan Fornas Sosmas BEM SI dapat melaksanakan amanahnya dengan baik serta melanjutkan perjuangan yang telah dilakukan pada periode sebelumnya.
Penulis: Aulia Mulan Santika
Editor: Chrisdian Provita Bella